Centrum Million Balls adalah tempat berfoto sambil mandi bola. Mengusung konsep wisata selfie destinasi ini sukses mencuri hati pengunjung. Mulai dibuka bulan Juli 2018. Sebelum menjadi wisata selfie seperti sekarang, dulunya tempat ini adalah kolam renang yang cukup legendaris di bandung pada tahun 1920. Tidak banyak berubah dari sisi bangunannya tapi yang berubah adalah kolam renangnya sekarang menjadi kolam bola.
Centrum Million Balls menghadirkan big pool party atau kolam mandi bola yang dinyatakan sebagai kolam mandi bola pertama dan terbesar di Indonesia dengan luas 560 meter persegi. Kolam mandi bola tersebut di dominasi dengan warna oranye sehingga kesan berwarna hadir di tempat ini.
Begitu memasuki Centrum Million Balls pengunjung akan diarahkan untuk menaiki tangga untuk melihat ataupun berbelanja souvenir seperti kaos, bantal, kemeja, celana dengan tema Centrum.
Setelah dari counter souvenir, para pengunjung bisa langsung menjelajahi 12 spot foto yang instagrambale. Di awali dengan Selain memiliki spot kolam mandi bola, tempat wisata ini memiliki 12 spot foto yang menarik.
Setiap spot selfie sebagian besar dipisahkan memakai sekat khusus agar bila difoto bisa lebih fokus tema yang akan digunakan untuk berselfie ria. Semua pengunjung disini bebas bergaya dan berekspresi sesuka hati seru banget deh. Lengkap banget disini gak cuma mandi bola tapi foto-foto yang puas banget. Mulai dari background full hijau, colourfull, klasik, pop art retro, disko.
Lokasi
Wisata ini berlokasi di Jl. Belitung No. 10, Bandung. Lokasinya sangat luas, sekitar 560 meter persegi. Bagi anak-anak juga disediakan kolam mandi bola yang tidak terlalu luas.
Tiket Masuk dan Jam Operasional
Di hari biasa tempat ini dibuka jam 10.00 pagi sampai jam 08.00 malam. Kalo di akhir pekan mulai dibuka jam 09.00 pagi sampai jam 08.00 malam
Harga Tiket Masuk untuk Weekday Rp.100.000 per (sudah termasuk kaos Kaki) dan untuk Weekend Rp.125.000 per (sudah termasuk Kaos Kaki).
Fasilitas
Fasilitas di Centrum Million balls ini terdapat sebuah foodcourt lengkap dengan meja dan kursinya, ruangan duduk yang lebih privat, toilet, mushala dan sebuah toko oleh – oleh yang menjajakan souvenir khas Centrum Million Balls.