Kali ini Sobat King harus merasakan serunya gathering Puncak di Highland Camp Curug Panjang. Dijamin bakal mengesankan dan menjadi pengalaman tidak terlupakan. Pastikan untuk memesannya terlebih dahulu di King Adventure.
Tempat ini berbentuk dari keindahan menawan yang memperlihatkan pola keteraturan sebuah tempat berkemah. Hadir bersama pesona hutan pegunungan bawah beserta elemen air dan keindahan alam lainnya.
Fakta Menarik Gathering Puncak di Highland Camp Curug Panjang
Pasalnya, Highland Camp Curug Panjang ini berada pada ketinggian 949 – 1089 meter dari permukaan laut yang menjadikan tempat ini lebih berkesan. Di desain khusus untuk memfasilitasi pertualang, wisata alam, atau edukasi. Berikut beberapa fakta menariknya dari tempat ini:
1. Area Terluas
Highland Camp Curug Panjang ini menjadi tempat berkemah terluas dengan nuansa hutan pegunungan beserta elemen air lima air terjun yang eksotis. Pastinya akan membuat pengalaman gathering Puncak Sobat King menjadi lebih berkesan.
Tempat camping terluas ini berlokasi di Jalan Situhiang, Megamendung, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Sebelum kesini Sobat King bisa memesannya terlebih dahulu di King Adventure dari jauh hari sebelum kedatangan.
2. Konservasi Kunang-Kunang
Fakta menarik berikutnya dari Highland Camp Curug Panjang ini adalah keberadaannya area edukasi dan konservasi ribuan serangga bercahaya. Terdapat taman kunang-kunang yang menjadi area dengan tingkat vegetasi rapat dan sangat kaya dengan berbagai bahan organik.
Area ini sangat dipertahankan dan dijaga keasliannya demi melestarikan populasi serangga malam yang menghasilkan cahaya dari sinar dingin. Fenomena keindahan ini bisa dilihat pada pukul 19.30 – 22.00 di lingkungan tanpa adanya cahaya lampu listrik.
3. Dikelilingi 3 Sungai
Selain itu, rekomendasi tempat gathering Puncak ini juga dikelilingi tiga aliran anak sungai Cirangran. Setiap aliran sungai tersebut memiliki perbedaan karakter fisik dengan tingkatan berbagai tantangan setiap penelusuran Sobat King nantinya.
4. Komplek Air Terjun
Fakta menarik lainnya adalah lokasi ini memiliki komplek air terjun yang eksotis. Adanya empat air terjun tersebut adalah curug naga, curug priuk, curug orok, dan curug barong. Komplek air terjun ini menjadi satu kesatuan utuh terjunan air yang eksotis dipandang mata.
Jelajahi Highland Camp Curug Panjang Bersama PT. King Adventure Indonesia
Fakta menarik dari Highland Camp Curug Panjang cukup menggiurkan untuk menjadikan tempat pilihan untuk rencana gathering Puncak. Untuk berbagai acara bersama kerabat, teman kantor, atau keluarga sangat akan menjadi pengalaman terbaik.
Tidak jarang tempat ini menjadi banyak incaran untuk berlibur melepas penat keseharian. Jangan ragu dan bingung lagi untuk memilih menggunakan layanan terpercaya. Bersama King Adventure liburan Sobat King akan terjamin lebih seru.
Rencanakan gathering Puncak bersama kami yang siap membantu membuat acara menjadi seru dan tidak terlupakan. Untuk informasi lebih detail bisa langsung mengunjungi website PT. King Adventure Indonesia