Outing Bogor bisa menjadi salah satu rencana untuk memanjakan para karyawan perusahaan atau semacamnya. Sobat King, saat ini terdapat banyak sekali tempat untuk melaksanakan outing kantor di Kota Bogor.
Outing kantor sendiri sering dilakukan oleh perusahaan dengan tujuan yang beraneka ragam, Mulai dari team building sampai hanya untuk refreshing dari karyawannya. Nah, bagi yang penasaran tempat untuk outing di Bogor, maka simak ulasan berikut ini.
Rekomendasi Tempat Outing Bogor untuk Acara Kantor
Outing merupakan salah satu kegiatan yang sangat dinantikan oleh banyak orang. Baik itu dilakukan bersama keluarga, teman-teman, atau rekan kerja, outing memiliki daya tarik tersendiri karena memberikan kesempatan untuk melarikan diri dari rutinitas sehari-hari dan menjalin hubungan yang lebih erat dengan orang-orang terdekat.
Saat outing, kegiatan yang seru termasuk mendaki gunung untuk menikmati pemandangan alam yang memukau, berkemah di bawah bintang-bintang sambil berbagi cerita di sekitar api unggun, atau menjelajahi hutan belantara untuk menemukan flora dan fauna yang unik.
Selain itu, berenang di air terjun atau sungai yang jernih, bermain permainan kelompok seperti petualangan atau permainan estafet, serta melakukan kegiatan mendayung atau bersepeda di alam terbuka juga bisa menjadi pilihan yang mengasyikkan dalam outing bersama teman atau keluarga.
Berikut ini beberapa tempat yang bisa digunakan untuk outing Bogor.
Jambuluwuk Convention Hall & Resort Puncak
The Village Resort
Rekomendasi pertama yaitu The Village Resort. Tempat ini menawarkan resort dengan nuansa alam serta bergaya seperti di Pulau Dewata. Terdapat sejumlah pilihan kamar dengan tipe yang sekelilingnya terdapat taman berwarna hijau. Bahkan sudah ada kelengkapan fasilitas yang bisa membuat kegiatan outing kantor menjadi lebih seru.
Disana juga telah tersedia aula untuk kegiatan rapat, taman, area outbound, area untuk api unggun serta kolam renang yang mendukung kegiatan outing kantor. Adapun fasilitas lainnya yang bisa dinikmati yaitu tenis meja, karaoke, serta biliar. Untuk lokasinya sendiri berada di Jl. Pasar Cikereteg KM 3,5 Pancawati, Caringin, Bogor.
The Highland Park Resort
Tempat The Highland Park Resort berada di kaki Gunung Salak dengan udara sejuk serta view pegunungan yang dapat melihat city light ketika malam hari. Pasalnya resort ini dapat mengombinasikan konsep budaya Barat serta Timur. Terlihat jelas dari glamping dengan gaya bangsa Mongol serta Indian atau Apache. Tentunya Sobat King bisa memilih sesuai dengan kebutuhan.
Adapun fasilitas lainnya seperti ruang rapat, ballroom, area outbound, area berkuda edu-camp, mini zoo, serta waterboom. Lokasinya sendiri berada di Jl. Ciapus, Curug Nangka, Kampung Sinarwangi, Sukajadi, Tamansari, Bogor.
Saung Dolken Resort
Tempat untuk outing Bogor berikutnya yaitu Saung Dolken Resort. Perjalanan dari Jakarta hanya memerlukan waktu 45 menit. Sesuai dengan namanya, tempat ini didominasi dengan bangunan yang menggunakan bahan kayu dolken atau kayu gelam. Cocok sekali untuk Sobat King yang mencari tempat outing dengan nuansa pedesaan.
Disana tersedia kamar-kamar yang menggunakan interior klasik serta alami. Adapun fasilitas pendukung seperti ruang rapat, kolam renang, serta area hijau yang luas untuk aktivitas outbound atau permainan lainnya. Alamatnya berada di Jl. Guru Muchtar No.9,Cimahpar, Bogor Utara.
Camp Hulu Cai
Rekomendasi berikutnya untuk Sobat King yaitu Camp Hulu Cai. Destinasi ini memadupadankan wisata serta resort dengan pemandangan yang memukau mata. Untuk lokasinya berada di kaki Gunung Pangrango. Lebih tepatnya terletak di Jl. Veteran III, Cibedug, Ciawi, Bogor. Tentunya tempat ini bisa menjadi pilihan tepat bagi pengunjung yang ingin rehat dari hiruk pikuk perkotaan.
Terdapat sejumlah permainan yang bermainnya bersama teman kantor. Mulai dari flying fox, sampai arum jeram. Bahkan terdapat pula fasilitas menginap dengan kamar atau camping ground. Tak kalah menarik dengan yang lain, terdapat pula spot foto Instagramable dengan latar belakang bunga hias yang banyak macamnya.
Pondok Rasamala
Pondok Rasamala juga menjadi rekomendasi outing Bogor. Tempat ini mempunyai suasana yang sejuk. Pasalnya letak kawasan ini berada di kawasan Wisata Gunung Salak Endah. Konsep resort ini yakni alam pedesaan yang unik serta terlihat artistik. Terdapat juga bungalow, glamping, serta camp site dengan sejumlah tipe yang menjadi pelengkapnya.
Nuansa pedesaan asri juga semakin terasa dengan adanya taman bunga serta sungai kecil dengan air yang jernih. Fasilitas pendukungnya seperti ruang pertemuan, saung, jogging track, serta kolam renang. Alamat lengkapnya berada di Jl. Raya Gunung Salak Endah, Gunung Sari, Pamijahan, Bogor.
Pilihan untuk Outing Kantor yang Menyenangkan
King Adventure menawarkan pengalaman outing kantor yang menarik dan menyenangkan di Kota Bogor. Dengan menggunakan EO outbound mereka, aktivitas tersebut menjadi lebih seru. Semua kebutuhan telah terhitung secara detail dan terpercaya, sehingga Sobat King dapat menikmati outing tanpa khawatir tentang anggaran.
Dengan berbagai lokasi yang tersedia di Bogor, Sobat King dapat memilih tempat yang sesuai dengan kebutuhan timnya. Dengan demikian, outing Bogor untuk acara kantor akan menjadi momen yang berkesan dan produktif bagi semua peserta.