30 Lokasi Instagramable di Bandung

30 Lokasi Instagramable di Bandung

Daftar 30 lokasi Instagramable di Bandung layak untuk Anda ketahui. Apalagi bagi Anda yang ingin mengabadikan momen dengan mengunjungi tempat yang Instagramable. Ini dia daftar lokasi hits di Bandung yang perlu Anda ketahui.

Deretan 30 Lokasi Instagramable di Bandung

Terdapat banyak lokasi wisata yang dapat Anda kunjungi di Bandung yang cocok untuk memenuhi feed media sosial.

1. Braga

Braga menjadi salah satu ikon kota Bandung yang menawarkan pengalaman unik dengan restoran, bar, dan coffee shop kekinian dalam gedung-gedung bersejarah. Di sisi lain jalan, penjual lukisan menjajakan kenang-kenangan khas Bandung.

Lokasi: Jl. Braga, Braga, Sumur Bandung, Bandung.

2. Kawah Putih Ciwidey

Salah satu 30 lokasi Instagramable di Bandung ini berupa danau kawah berwarna putih kehijauan atau biru dan coklat. Tergantung konsentrasi sulfur dan temperatur air. Cocok untuk foto-foto menakjubkan, termasuk prewedding.

Lokasi: Jl. Situ Patengan KM. 11, Rancabali, Bandung.

3. Kampung Cai Ranca Upas

Destinasi menarik di Ciwidey ini tidak hanya menawarkan area perkemahan indah. Tetapi juga kegiatan seru, permainan outbound, dan kolam pemandian air panas alami. Ideal untuk liburan keluarga.

Lokasi: Jl. Raya Ciwidey, Patengan KM 11, Patengan, Kec. Rancabali, Kab. Bandung.

4. Lembang Park & Zoo

Tempat wisata terbaru di Lembang Bandung ini menawarkan pengalaman bertemu satwa, taman bermain, dan atraksi menarik. Area eksklusif seperti menyajikan pengalaman unik. Sementara tiket terusan memberikan akses ke semua objek wisata dengan hemat.

Lokasi: Jl. Kolonel 171, Sukajaya, Kec. Lembang, Bandung Barat.

5. Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda

arapanrakyat.com

Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda, dikenal sebagai Tahura, bukan hanya taman biasa, melainkan hutan kota di Dago Pakar. Populer di kalangan warga Bandung, Tahura menjadi destinasi favorit untuk jalan-jalan alam di tengah hutan tanpa meninggalkan kota.

Lokasi: Komplek Tahura, Jl. Ir. H. Juanda No. 99, Ciburial. Cimenyan, Kab. Bandung.

6. Orchid Forest Cikole

Salah satu dari 30 lokasi Instagramable di Bandung ini terletak di Cikole, Lembang, yang merupakan hutan anggrek terbesar di Indonesia dengan 20.000 tanaman. Keindahan pemandangan diperkaya oleh barisan pohon pinus. Selain itu, tempat ini juga menawarkan fasilitas golf, area bermain kelinci, jembatan tali bercahaya malam, dan horse ranch.

Lokasi: Genteng, Cikole, Kec. Lembang, Bandung Barat.

7. Rumah Guguk

Pet shop di Bandung ini juga menjadi tempat wisata bagi pecinta hewan dan Instagramable. Pengunjung dapat bermain dengan berbagai hewan peliharaan seperti anjing, kucing, ayam, burung, kambing, dan ular. Cocok untuk liburan keluarga dan pecinta hewan.

Lokasi: J. Pada Lestari No. 23, Isola, Sukasari, Bandung.

8. Tebing Keraton

Tebing Keraton, bagian dari Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda, menawarkan pemandangan luar biasa dari atas, memungkinkan pengalaman melihat lautan pohon hijau. Lokasi ini juga populer untuk menyaksikan matahari terbit, khususnya pada waktu subuh. Sebuah pengalaman yang direkomendasikan saat liburan di Bandung.

Lokasi: Puncak Kordon, RT 02/10, Ciburial, Kec. Cimenyan, Bandung Barat.

9. Forest Walk

Forest Walk, terletak di Babakan Siliwangi, masuk dalam daftar 30 lokasi Instagramable di Bandung. Destinasi wisata alam Bandung ini berfungsi sebagai paru-paru kota. Menampilkan hutan asri dan udara segar, tempat ini dilengkapi dengan fasilitas umum dan pusat oleh-oleh. 

Lokasi: Jl. Tamansari No. 90, Lb. Siliwangi, Coblong, Bandung.

10. Bukit Jamur Ciwidey

Bukit Jamur, di Desa Rancabolang, Ciwidey, Bandung, menawarkan pemandangan alam dengan pohon pinus yang menyerupai jamur payung. Meskipun tanpa jamur, tempat ini menyajikan udara sejuk dan suasana Instagramable dengan fasilitas lengkap. Termasuk area rebahan di hamparan rumput hijau di bawah pepohonan rindang.

Lokasi: Sugihmukti, Pasirjambu, Bandung.

11. Kebun Teh Rancabali

Kota Jawa Barat, sebagai penghasil teh terbesar di Indonesia, menawarkan pengalaman unik di Perkebunan Teh Rancabali. Dengan tea walk di sela-sela perkebunan, nikmati udara sejuk dan dingin yang dapat memulihkan mood. Sempurnakan pengalaman dengan menikmati secangkir teh hangat yang lezat.

Lokasi: R9XJ+P9Q, Patengan, Rancabali, Bandung.

12. The Great Asia Africa Lembang

The Great Asia Africa Lembang, di Jalan Raya Lembang, menawarkan area Instagramable bertema banyak negara dalam satu tempat. Populer di Lembang. Tempat ini memungkinkan pengunjung berfoto dengan hanbok di rumah-rumah ala Korea, kimono di Kyoto mini, dan menikmati berbagai latar belakang seperti di Maroko atau dalam gaya film India dengan sari.

Lokasi: Jalan Raya Lembang Nomor 71, Gudangkahuripan, lembang, Bandung Barat.

13. Fairy Garden

Wisata Instagramable di kawasan The Lodge Maribaya ini menawarkan konsep unik dengan memasukkan pengunjung ke dalam dunia peri dan dongeng. Populer sejak 2018, tempat ini menyediakan banyak spot foto serta pertunjukan seperti parade kostum, drama musikal, dan pertunjukan musik.

Lokasi: Jl. Maribaya KM 3, Cibodas, lembang, Bandung Barat.

14. Branchsto Ganesha Lembang

Brancho Ganesha masuk dalam daftar 30 lokasi Instagramable di Bandung. Tempat ini memberikan pengalaman liburan yang berbeda dengan kegiatan berkuda. Pengunjung dapat mengenal kuda, belajar merawatnya, dan bahkan belajar mengendarai kuda. Tidak hanya untuk orang dewasa, anak-anak juga dapat belajar naik kuda poni di sini.

Lokasi: Taman Lembah Dewata, Jalan Raya Tangkuban Perahu Nomor KM. 3,7 Cibogo, Lembang, Bandung Barat, Provinsi Jawa Barat.

15. Saung Angklung Udjo

Destinasi populer di Bandung ini menyajikan pengalaman wisata budaya dan performing arts. Pengunjung dapat belajar sejarah seni musik angklung dan budaya Sunda, serta membuat dan memainkan angklung. 

Lokasi: Jl. Padasuka No. 118, Pasirlayung, Cibeunying Kidul, Bandung.

16. Dusun Bambu Lembang

Dusun Bambu, tempat wisata Instagramable di Bandung ini memadukan keindahan alam dengan suasana tradisional ala Sunda. Iconic dengan danau kecilnya, tempat ini menawarkan pengalaman makan di pinggir danau. Pengunjung dapat menginap di villa atau glamping, menciptakan pengalaman wisata yang menyenangkan.

Lokasi: Jalan Kolonel Masturi Nomor KM, Kertawangi, Cisarua, Bandung Barat, Provinsi Jawa Barat.

17. Rabbit Town

Rabbit Town Bandung juga masuk dalam deretan 30 lokasi Instagramable di Bandung. Meskipun awalnya terkait dengan masalah plagiarisme Museum of Ice Cream di Los Angeles, tetap diminati pengunjung. Dengan konsep gabungan wisata kuliner, fashion, dan kebun binatang, Rabbit Town memiliki banyak hewan lucu dan spot foto Instagramable.

Lokasi: Jl. Rancabentang No. 30-32, Ciumbuleuit, Kec. Cidadap, Bandung.

18. Kampung Korea, Little Seoul Bandung

Ingin pergi ke Korea Selatan, tapi terhalang biaya, kunjungi saja Kampung Korea di Bandung. Terletak strategis, hanya 3-4 km dari stasiun Bandung, destinasi ini menawarkan suasana khas Korea Selatan, dari budayanya hingga makanan khasnya. Juga, terdapat banyak spot instagramable untuk penggemar foto.

Lokasi: Jl Sawunggaling No. 10, Tamansari, Kec. Bandung Wetan, Bandung

19. Farmhouse Lembang

Tempat hits di Bandung, wajib dikunjungi. Dengan taman bergaya Eropa, terdapat banyak spot foto instagramable dan pengolahan susu menjadi variasi makanan. Anda bisa berfoto dengan kostum ala Eropa dengan biaya sewa mulai Rp75.000.

Lokasi: Jl. Raya Lembang No. 108, Gudangkahuripan, Kec. Lembang, Kab. Bandung Barat.

20. Rumah Belanda Bandung

berita.99.co

Rumah Belanda di Cibodas, tempat wisata ceria untuk anak-anak di Bandung. Dengan spot seperti playground, cafe, penyewaan kostum lengkap dengan studio foto, tempat ini menawarkan pengalaman yang menyenangkan.

Lokasi: Jalan Raya Maribaya Sukamaju RW 03, RT 04, Cibodas, Lembang, Cibodas, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

21. Taman Bougenville

Taman Wisata Bougenville adalah destinasi yang takkan mengecewakan. Dengan beragam wahana seperti playground, flying fox, kolam renang, dan gazebo yang tenang, tempat ini menawarkan pengalaman menyenangkan. Biaya masuk yang terjangkau, hanya Rp25.000 per orang.

Lokasi: Jalan Gunung Puntang, Campakamulya, Kecamatan Cimaung, Kabupaten Bandung.

22. Trans Studio Bandung

Trans Studio Bandung menjadi destinasi khas yang Instagramable dan tak boleh dilewatkan. Terletak di lantai atas pusat perbelanjaan, tempat ini menawarkan berbagai wahana permainan seru. Buka hingga pukul 11 malam, namun proses masuk hanya sampai jam 4 sore.

Lokasi: Jalan Gatot Subroto Nomor 289, Cibangkong, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung.

23. China Town

China Town, tempat kuliner dan hiburan di Bandung yang sayang untuk dilewatkan. Dikenal dengan ragam makanan Tiongkoknya, kawasan ini menawarkan pengalaman wisata kuliner yang unik. Nikmati live music sambil berjalan-jalan.

Lokasi: Jalan Kelenteng Nomor 41, Ciroyom, Kecamatan Andir, Kota Bandung.

24. Green Kenyot Cikahuripan

Destinasi wisata ini juga dikenal sebagai Cikahuripan Lembang. Sungainya memanjakan mata, dan untuk menjelajahi aliran sungai, Anda bisa menyewa pelampung dengan harga Rp15.000 per orang.

Lokasi: Desa Saguling, Kec. Saguling, Kab. Bandung Barat.

25. Sanghyang Heuleut

Sanghyang Heuleut, tempat yang diyakini sebagai mandian para bidadari dari legenda Jaka Tarub, menawarkan keindahan alam dengan air yang jernih.

Lokasi: Kp. Cipanas, Rajamandala Kulon, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat.

26. Jendela Alam

Jendela Alam di Lembang mengusung konsep wisata edukasi. Ini memungkinkan anak-anak belajar tentang alam melalui kegiatan berkebun, hidroponik, dan interaksi dengan berbagai hewan seperti kuda poni, kambing, rusa, dan reptil.

Lokasi: Komplek Graha Puspa, Cihideung, Kec. Parongpong, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

27. Sunrise Point Cukul

Sunrise Point Cukul memerlukan perjalanan 2,5 jam, namun pemandangan matahari terbit dari Gunung Wayang dijamin sangat indah. Tempat ini terbuka 24 jam pada hari Jumat, Sabtu, dan Minggu, membuatnya ideal untuk melihat matahari terbit.

Lokasi: Jl. Cukul, Sukaluyu, Kec. Pangalengan, Kab. Bandung.

28. The Lodge Maribaya

30 lokasi Instagramable di Bandung berikutnya yang populer ini menawarkan pengalaman liburan unik sejak 2016. Ideal untuk keluarga, tempat ini menyediakan area camp dengan tenda unik, serta wahana menarik seperti Sky Tree, Gantole, Zip Bike, dan Mountain Swing.

Lokasi: Jalan Maribaya No. 149/252 RT. 03 / RW. 15 Babakan, Gentong, Cibodas, Kec. Lembang, Kab. Bandung Barat, Provinsi Jawa Barat.

29. Curug Cimahi 

Curug Cimahi adalah destinasi wisata Bandung yang tak boleh terlewatkan bagi penggemar alam dan air terjun. Tempat ini menawarkan ketenangan dan keasrian alam. Jadi, jika Anda mencari destinasi yang menenangkan di Bandung, Curug Cimahi adalah pilihan yang tepat.

Lokasi: Kertawangi, Cisarua, Kabupaten Bandung Barat.

30. Bukit Moko

Bukit Moko adalah destinasi malam yang menawarkan pemandangan kota dari lantai atas. Perjalanan menuju bukit ini juga memberikan sensasi yang tak biasa dengan kelokan curam di sepanjang jalan. Saat tiba di Bukit Moko, nikmati suasana romantis dengan kerlip lampu Bandung bersama keluarga, teman, atau pasangan.

Lokasi: Kampung Buntis Bongkor, Desa Cimenyan, Kabupaten Bandung.

Deretan 30 lokasi Instagramable di Bandung di atas semoga dapat menjadi referensi Anda bersama keluarga atau orang terdekat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *